Januari 16, 2026

Lensa-informasi. Com. – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang pergantian tahun, Bhabinkamtibmas Polsek Muara Kuang, AIPTU Eko Nasrianto, SH, MM, melaksanakan kegiatan sambang warga di Desa Tanjung Miring, Kecamatan Rambang Kuang, Kabupaten Ogan Ilir, pada Senin (29/12/2025).

Kegiatan sambang tersebut dilakukan untuk mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, mengingat perayaan malam tahun baru tinggal beberapa hari lagi.

Dalam kesempatan tersebut, AIPTU Eko Nasrianto mengimbau warga agar bersama-sama menjaga keamanan lingkungan, tidak melakukan kegiatan yang berpotensi mengganggu ketertiban umum, seperti pesta minuman keras, penyalahgunaan narkoba, serta penggunaan petasan atau kembang api secara berlebihan.

Selain itu, warga juga diajak untuk mengisi malam pergantian tahun dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat, seperti doa bersama bersama keluarga maupun kegiatan keagamaan di lingkungan masing-masing.

Melalui kegiatan sambang ini, diharapkan terjalin sinergi yang baik antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Muara Kuang, khususnya menjelang perayaan Tahun Baru 2026.

 

( Reporter : pros hansen )