Lensa-informasi.com. Jumat 14 November 2025 — Kanit Binmas Polsek Muara Kuang, Bripka Jon Sutrisno, menghadiri Musyawarah Desa (Musdes) di Desa Tanabang Ilir, Kecamatan Muara Kuang, Kabupaten Ogan Ilir, pada Jumat (14/11/2025).
Kehadiran Bripka Jon Sutrisno dalam kegiatan tersebut merupakan wujud dukungan Polri terhadap penyelenggaraan pemerintahan desa, khususnya dalam rangka perencanaan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat. Musdes ini menjadi forum penting dalam menampung aspirasi warga serta menyusun program prioritas desa untuk tahun mendatang.
Dalam kesempatan itu, Bripka Jon Sutrisno juga menyampaikan imbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), mengajak seluruh perangkat desa dan warga untuk terus menjaga situasi kondusif serta meningkatkan peran serta dalam menciptakan lingkungan yang aman.
Kegiatan Musdes berlangsung tertib dan lancar, dengan melibatkan perangkat desa, BPD, tokoh masyarakat, serta perwakilan masyarakat Desa Tanabang Ilir.
( Reporter : pros hansen )







